Powered by Blogger.

Mengatasi Laptop Cepat Panas

Posted by Mr.Oprex

Laptop cepat panas mungkin sobat pernah mengalaminya bahkan sebagian besar masyarakat yang menggunakannya pernah mengalaminya. Pada umumnya laptop lebih cepat panas dari pada Komputer.


Inilah sebabnya kenapa laptop lebih cepat panas dari komputer.

Komputer memiliki perangkat yang terpisah antara layar monitor, keyboard dan juga CPU. Pada bagian CPU terdapat casing yang cukup besar, di dalamnya pun terdapat banyak ruang kosong. Nah, ruang kosong inilah yang menyebabkan CPU tidak cepat panas karena ada sirkulasi udara yang bagus di dalamnya.

Sedangkan laptop, bentuk fisik laptop yang sangat erat dan berhimpitan antara perangkat keras satu dengan yang lainnya. Dan ini pun membuat sirkulasi udara di dalam laptop kurang maksimal. Sehingga laptop yang kita gunakan akan lebih cepat panas di bandingkan dengan Komputer. Terlebih, bagi sebagian besar pengguna akan merasa jengkel karena berimbas pada kinerja laptop yang semakin lama semakin lambat atau lemot bahkan sampai laptop tersebut mati sendiri.
Pada dasarnya laptop cepat panas hanya disebabkan oleh beberapa perangkat keras yang mengalami sedikit kendala. Perangkat keras tersebut dapat dijabarkan antara lain: prosesor, harddisk, baterai, VGA, dan adaptor.

Ini cara mengatasi masalah sobat.

Seringkali laptop yang cepat panas di sebabkan oleh debu yang menumpuk pada fan processor sehinga sirkulasi udara tidak berjalan dengan baik.
Berikut cara mengatasinya.


  1.  Cari bagian fan laptop dan bongkar dengan hati-hati.
 

   2.  Bersihkan fan dari debu dengan kuas kecil secara perlahan agar tidak patah bagian sayap fan sobat. 
   3.  Kalau bisa sobat bongkar seperti ini biar bersih semua sekalian sobat.


4. Bagian motheboard sobat bersihkan juga di debu yang ada. Sobat cukup menggunakan kuas untuk membersihkannya motherboad laptop sobat.
5. Sekedar informasi saja ya sobat.Saat sobat sedang meng-oprex laptop sobat jauhkan dari jangkauan anak-anak atau ancaman lain seperti air atau api. Jangan sampai terjadi hal yang tidak diinginkan terjadi pada laptop sobat.
6. Kalau semua sudah bersih sobat rakit kembali seperti semula, dan laptop sobat kembali bersih dan panas laptop dapat diminimalkan.




Related Post